Kamu Akan Mengetahui 5 Cara Ampuh Meredam Kemarahan Pasangan Pemarah

Cara menghadapi pacar pemarah memang makan hati dan memerlukan kesabaran yang lebih. Jika tidak, mungkin saban hari setiap ketemu pasti marahan. Kalau begini terus jadinya, kapan mesranya ya…???



Punya kekasih yang pemarah ini kalau kita tidak sering mengalah pasti akan putus ditengah jalan. Dan tentu saja hal yang paling kita hindari. Penyebab pacar sering marah-marah biasanya karena cemburu buta, merasa kurang diperhatikan, kita kurang romantis, takut ditinggalkan dan lain sebagainya.

Pacar yang pemarah juga biasanya sedikit egois dan mau menang sendiri. Hal positif yang dimilikinya pada umumnyasangat penyayang dan menjadi pelindung yang baik. Nah bagi yang memiliki pacar pemarah dan ingin mendapatkan hal positif dari Si dia, ya tentu saja harus mencari tahu bagaimana resepnya.

Beberapa cara menghadapi pacar yang suka marah agar emosinya tidak terlalu meledak-ledak saat marah yaitu dengan beberapa cara dibawah ini.

5 Cara Menghadapi Pacar Pemarah dan Egois

1. Menciptakan suasana yang romantis

Menciptakan hubungan dan suasana yang romantic disaat berkencan. Pilih tempat-tempat berkencan yang paling disenanginya. Misalnya, jika pacar anda suka nonton dibioskop coba sesekali ajak dia untuk nonton bareng dan sebaiknya anda menanggung semua biaya yang akan dikeluarkan (jika anda punya uang belanja yang lebih).

Berkorban sedikit demi pacar mungkin bisa berbuah pahala juga…hehehe. Asal jangan keterusan berkorban.

2. Memahami sifat kekasih

Memahami sifat pacar atau kekasih sangat penting untuk memahami kelemahan sang pacar sehingga anda bisa mengendalikan sedikit emosi kekasih anda. Misalnya jika pacar anda sangat senang dipeluk erat, cobalah lakukan hal ini siapa tahu saja emosi pacar anda bisa mereda. Kan lebih asyik dari pada menantang dia untuk beradu mulut yang pada akhirnya tidak menyelesaikan permasalahan.

3. Mengalah

Mengalah senjata peredam paling ampuh untuk meredakan emosi sang pacar walaupun anda merasa benar, jika perlu harus meminta maaf biar semuanya kembali aman.

Nah setelah emosi sang pacar sudah hilang, cobalah menawarkan point pertama diatas agar permasalahan yang baru saja timbul terlupakan dengan hal-hal yang romantis.

Jika semuanya sudah benar-benar berjalan normal kembali, berilah pemahaman yang baik sedikit demi sedikit pada pacar anda. Dengan demikian suatu saat anda dapat mengendalikan pacar anda.

4. Komunikasi yang intens

Berkomunikasi yang intens bisa saja membuat pacar anda tidak uringan-uringan palagi jika pacar anda orangnya suka cemburu buta.

Cemburu buta biasanya membuat seseorang merasa khawatir jangan sampai kekasihnya berselingkuh meskipun hal itu tidaklah demikian. Nah perasaan yang demikian ini biasanya memuncak yang jika sang pacar tidak menghubunginya dalam beberapa waktu tentu saja dia bisa naik pitam.

Jadi, jika pacar anda sering cemburu buta dan sering marah-marah itu artinya anda harus sesering mungkin menghubunginya jika suasana lagi memungkinkan.

Sifat cemburu buta ini artinya dia sebenarnya memiliki rasa cinta dan sayang yang luar biasa pada anda, dan anda sebaiknya memanfaatkan benar-benar hal ini.

5. Waktu berkencan

Biasanya emosi lebih cendeung meningkat dalam suasana yang terang dan suhu yang panas. Hal ini sesuatu yang alamiah. Oleh karena itu, jika pacar anda orangnya suka emosional, hindari tempat kencan yang penerangannya cukup menyilaukan, apalagi berkencan disiang bolong.

Pilihlah suasanya yang teduh dan remang-remang. (asal jangan berkencan ditempat sepi atau tempat gelap) untuk menjaga sesuatu yang tidak diinginkan (Hm….belum sah dan bisa menimbulkan dosa besar).

Sebenarnya masih sangat banyak cara mengahadapi pacar yang pemarah yang bisa anda coba, siapa tahu saja bisa menjadi obat penawar emosi sang pacar.

sumber: http://www.duniamedis.net/blog/read/787/5-cara-menghadapi-pacar-pemarah.html

Artikel Jodohpedia Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Scroll to top